Social Media telah berkembang begitu pesat, kita bisa berkomunikasi dan sharing apapun dengan sangat cepat lewat Sosial Media, seperti: Facebook, Twitter, LinkedIn, Google+, Pinterest, dll. Apakah Anda sudah memanfaatkan social media untuk kegiatan sehari-hari maupun bisnis Anda, saat ini banyak perusahaan besar sengaja membentuk satu team/divisi khusus untuk mengelola Social Media mereka, untuk menyampaikan program2 dari perusahaan maupun berdiskusi langsung dengan konsumen. Kenapa kita harus memakai social media atau bahkan kita akan ketinggalan jika tidak mengerti tentang social media ini. Beberapa fakta yang harus diketahui, saat ini penguna Facebook seluruh dunia telah mencapai 500 Juta pengguna, di Indonesia sendiri lebih dari 28,8 Juta penguna. Tentu akan sangat disayangkan jika kehilangan pangsa pasar yang begitu besar. belum lagi di social media lain. Simak video berikut ini, yang menyampaikan beberapa fakta tentang perkembangan Social Media yang begitu pesat, dan ambil kesimpulan sendiri, dimana Anda harus belajar dan memanfaatkan social media untuk memudahkan dan meningkatkan produktifitas Anda atau malah sebaliknya akan membuang banyak waktu Anda, jadilah orang yang bisa memanfaatkan teknologi dan mengambil keuntungan darinya.
Semoga Anda mendapat pencerahan setelah menonton video Social Media Revolution ini, dan terus updates tentang perkembangan teknologi dan social media terbaru, Sukses Selalu dan Salam Hebat Luar Biasa !
Rudy Lim
Follow Me on Twitter @RudyLim
Social media adalah cara baru mempopulerkan profile dan bisnis kita selain menggunakan website. Sehingga banyak visitor yang datang dari web blog kita ke fanspage kita di facebook. Dan tambahan visitor dari fanspage facebook ke web blog kita sehingga meningkatkan kepopuleran kita dari pada menggunakan web blog saja